Temukan kami di elevenia !! :)


The Only Deals that will Shock You!
>

Selasa, 12 Juni 2012

Semur Ayam

masakan ayam, semur ayam
Semur ayam
   
Semur ayam biasa disukai anak-anak karena rasanya yang relatif manis. Karena hidangan ini berkuah, sajikan dengan sayur yang tidak berkuah seperti tumis kangkung ataupun kacang panjang. Yang menyukai pedas, tambahkan extra cabe ke dalam bumbu. Dapat juga ditambahkan telur ayam rebus bila suka.

Bahan untuk membuat semur ayam :
  • ayam 8 potong direbus sebentar lalu tiriskan
  • tahu cina 1/2
  • tomat 1
Bumbu semur ayam:
  • bawang merah 4 siung
  • bawang putih 2 siung
  • kemiri 5 butir
  • salam 2 lembar
  • laos 2 ruas jari dikeprek
  • sereh 1 jari
  • jahe 1 ruas jari dikeprek
  • garam dan merica menurut selera
  • kecap secukupnya
  • daun bawang
  • 3 buah cabe merah keriting iris menyamping

Cara membuat semur ayam :
  1. Tumis bawang yang sudah diiris halus dengan sedikit minyak, masukkan kemiri yang sudah dihaluskan, sereh,jahe,laos,cabe  dan salam .
  2. Tumis bumbu hingga wangi.
  3. Masukkan ayam, tambahkan air secukupnya.Aduk rata.
  4. Masukkan tomat yang telah dipotong-potong, kecap, garam dan merica.
  5. Masak hingga matang.
  6. Masukkan daun bawang yang sudah dipotong-potong.
  7. Masak sebentar. Hidangkan.
Untuk 8 porsi.
Note: sebagian orang menambahkan tomat saat hidangan sudah mau diangkat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...