Temukan kami di elevenia !! :)


The Only Deals that will Shock You!
>

Rabu, 15 Agustus 2012

Es Cendol Nangka


resep minuman segar untuk buka puasa : es cendol/dawet nangka
Es Cendol Nangka
Es cendol nangka dapat menjadi pilihan menu minuman untuk buka puasa. Minuman segar ini dapat kita racik sendiri di rumah. Cendol atau dawet banyak dijual jadi namun akan lebih baik bila kita membuatnya sendiri.


Bahan :
100 gram tepung hunkwe
50 gram tepung beras
1  sdt garam
2 sdm pasta pandan atau 100 mL air daun pandan dan suji
600 mL air (tambahkan air bila menggunakan pasta)
7 butir nangka dipotong kecil
es batu secukupnya

Saus gula merah (kinca) :
500 gr gula merah
200mL air
3 lembar daun pandan wangi
(didihkan semua bahan dan saring.)

Kuah santan:
1 L santan
1 sdt garam
2 lembar daun pandan wangi
( didihkan sambil diaduk.)

Cara membuat :
  1. Campur  tepung hunkwe, tepung beras, air daun suji,  dan garam.
  2. Aduk rata lalu masak sambil terus diaduk.
  3. Masak sampai adonan matang dan meletup-letup.
  4. Siapkan air es dan es batu dalam wadah, lalu taruh saringan cendol di atasnya.
  5. Tuang adonan cendol dalam saringan dan tekan-tekan sampai adonan keluar semua.
  6. Lakukan sampai adonan habis.
  7. Tiriskan cendol.
  8. Tuang kinca dalam masing-masing gelas, tambahkan cendol dan  nangka.
  9. Masukkan es lalu tuang kuah santan.
  10. Sajikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...